Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Palak Travel Rp 600 Ribu Sambil Emosi, Oknum Polisi Dibuang dan Turun Pangkat

Irsyaad W - Kamis, 29 September 2022 | 16:30 WIB
Polisi tilang sopir travel sambil emosi, penumpang yang merekam sempat diancam
Tiktok @hysyhss
Polisi tilang sopir travel sambil emosi, penumpang yang merekam sempat diancam

Dia menjelaskan dalam peristiwa tersebut, travel tersebut dikatakan melakukan pelanggaran dan hendak ditilang namun sopir travel minta 'damai.'

Oknum Polisi ini sempat menolaknya, namun kemudian dengan alasan titip sidang si oknum Polisi ini menerima 'damai' tersebut.

"Saat dilakukan penilangan, si pengendara minta untuk damai dalam tanda negatif. Kemudian sempat ditolak juga. Kemudian dengan alasan titip sidang, yang bersangkutan menerima uangnya," kata Iman, (29/9/22).

Oknum Polisi tersebut, kata dia, sudah diperiksa Propam Polres Bogor dan Polda Jabar.

"Kami sudah melakukan penindakan terhadap yang bersangkutan. Untuk yang bersangkutan saat ini sudah kami mutasikan, demosi, kemudian yang bersangkutan juga dilakukan penegakan hukum untuk disiplin dan kode etiknya," jelas Iman.

Lebih lanjut, Iman meminta maaf kepada masyarakat atas insiden itu.

Sebelumnya diberitakan, video oknum polisi yang meminta uang Rp 600 ribu pada sopir travel itu viral usai diunggah akun Tiktok @hysyhss (27/9/2022).

Oknum itu sedang berbicara dengan sopir travel.

Oknum tersebut pun meminta kunci travel dengan nada emosi.

"Kunci mobilmu mana? Kamu dengar ucapan saya nggak? Kamu dari tadi saya diemin ngelunjak," ucap si polisi.

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa