3 Kreasi Personalisasi HONDA HR-V 2015

andy - Rabu, 21 September 2016 | 16:24 WIB

(andy - )

Honda HR-V memang sedang naik daun. Di balik adanya keluhan dari beberapa pemilik soal mobilnya, popularitas SUV Honda ini tetap merangsek naik. Tak hanya soal penjualannya, tapi juga dalam hal modifikasi. Dan yang pasti HR-V terus menjadi ‘bahan enak’ untuk dimodifikasi.

Seperti halnya ketiga pemilik HR-V yang tergabung dalam komunitas HR-V Devotee Indonbesia (HDI) ini. “Lihat punya teman-teman HDI sudah banyak yang dimodifikasi jadi bikin penasaran. Akhirnya coba modifikasi sendiri dengan tambahan saran-saran dari teman-teman,” cerita David Santoso mewakili kedua temannya.

Tanpa disengaja mereka bertiga seperti memiiki trade mark dalam memodifikasi mobil masing-masing. “Ya, modifikasi buat kita kan seperti personalisasi, orang jadi tahu ini HR-V siapa. Hehehe,” kekeh Haykal Kamarullah, salah satu pemilik HR-V yang fotonya ada di halaman ini.

Seperti apa modifikasi yang dilakukan ketiganya? Silahkan disimak.


HONDA HR-V 1.5S 2015 (DAVID): Slightly Different

“Saya cuma pengin tampil beda dari standar tanpa mengorbankan kenyamanan dan fungsinya,” ujar David Santoso, pemilik Honda HR-V berwarna silver ini. Karena mobil inilah yang David dan keluarganya gunakan untuk berbagai keperluan.

Apa saja modifikasinya? “Pertama saya ganti velg dengan Volk Rays Seamless Forged Winning ukuran 19x8,5 inci. Ini adalah velg lama tapi sudah langka di pasaran,” ujar David. Velg asli Jepang ini dibalut ban Accelera 225/40R19 agar aman dipakai harian.

Berikutnya adalah pemasangan body kit yang dilakukan di workshop Tritech Bodykit di bilangan Meruya, Jakarta Barat. “Depan pakai Topline, side skirt Mugen, dan belakang Balsarini. Gril dan rear spoiler pakai Zeus,” jelas pria 39 tahun ini. Semua body kit ini terbuat dari bahan fiberglass.

Lalu di interiornya seluruh jok dan door trim sudah di-retrim menggunakan bahan MBtech Carrera warna beige. “Pilih warna beige supaya sama dengan konsol tengah dan dasbor,” ulasnya.


DATA DRESS UP