34 Unit Motor Suzuki Terjual di OTOBURSA Tumplek Blek 2017, Coba Tebak Varian Apa Yang Paling Laris

Rabu, 5 April 2017 | 08:31 WIB

Jakarta - Di antara booth Agen Pemegang Merek motor yang buka lapak di OTOBURSA Tumplek Blek 2017, booth Suzuki jadi salah satu yang kebanjiran pembeli. Yup, motor-motornya laris diborong.

 

Suzuki mengumbar promosi di Tumplek Blek tahun ini. Selain memperpanjang masa harga perkenalan GSX Series hingga akhir Mei 2017, bagi konsumen yang meminang GSX Series di lokasi acara, langsung dapat helm full face eksklusif, extra tool kit, dan alarm set.

Dengan beragam penawaran menarik tersebut, tak heran produk-produk Suzuki cukup banyak terjual di perhelatan bursa otomotif tahunan tersebut.

“Di Tumplek Blek, kita keluarkan 34 unit SPK (Surat Pemesanan Kendaraan), 21 buat GSX-R150, 11 buat GSX-S150, dua sisanya untuk All New Satria F150 sama Address FI,” beber Rafi Al Ghany, Public Relation PT SIS.

Selain menyelenggarakan berbagai penawaran menarik untuk produk-produknya, Suzuki juga menghadirkan dua motor kustom GSX bertema streetfighter dan café racer yang digarap rumah modifikasi Ajat Custom dan Insan Motor.

Kendari tidak dijual, dua motor kustom berbasis GSX Series ini sukses membuat para pengunjung penasaran. (Otomotifnet.com)