Detail Komponen Baru di Suzuki GSX-S150 Touring Edition, Ternyata Bisa Dibeli Terpisah Sebagai Aksesori

Antonius Yuliyanto - Sabtu, 8 Juli 2017 | 20:21 WIB

(Antonius Yuliyanto - )

Jakarta - Hari ini (8/6) Suzuki GSX-S150 Touring Edition diluncurkan. Meski konsepnya lebih siap dipakai jalan jauh tapi ternyata semua komponen pembedanya dari versi reguler juga bisa dibeli terpisah.

Jadi, yang sudah punya Suzuki GSX-S150 dan ingin tampil seperti versi Touring Edition, tak perlu jual dan beli motor baru.

Aksesori tambahannya bisa dibeli di dealer sebagai Suzuki Genuine Accessories (SGA). Berapa harganya?

Windshield smoke + bracket black
Hand guard

Pertama, ada windshield smoke + bracket black dijual Rp 513 ribu. Kedua, ada hand guard color dijual Rp 314 ribu.

Dan ketiga ada bracket & side bag soft yang dijual Rp 816 ribu. Jadi total tiga komponen ini adalah 1,643 juta.

Bracket & side bag soft

Kalau ditambah harga GSX-S150 standar yang dijual Rp 23,9 juta (on the road Jakarta) total jadi Rp 25,543 juta.

Memang sih, kalau langsung beli Suzuki GSX-S150 Touring Edition lebih hemat karena motor ini dijual Rp 25 juta saja hehe..

Selain 3 aksesori utama tersebut, ada 4 komponen SGA lainnya yang akan menunjang tampilan touringnya.

Yaitu windshield clear + bracket chrome dijual Rp 621 ribu, Suzuki tank sticker Rp 42 ribu, rim decal set Rp 114 ribu dan reflector ornament Rp 101 ribu. (Otomotifnet.com)