Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Netijen Luar Negeri Iri, di Indonesia Bikin SIM Enggak Sampai 2 Tahun

Harryt MR - Selasa, 27 Juni 2023 | 07:00 WIB
(ilustrasi) Ujian SIM C di Taiwan dan Indonesia berbeda
KOLASE/TRIBUN MEDAN
(ilustrasi) Ujian SIM C di Taiwan dan Indonesia berbeda

Otomotifnet.com - Netizen di luar negeri bisa iri, karena bikin SIM di Indonesia enggak selama di sana.

Sebagai perbandingan, proses pembuatan SIM di luar negeri tahapannya tidaklah instan, yakni bisa sampai 2 tahun untuk bisa mengantongi SIM.

Setelah itu, baru dibolehkan mengemudikan kendaraan di jalan umum.

“Mereka bikin SIM 2 tahun lebih 3 bulan. Enggak langsung jadi (berjenjang),” ungkap Wijaya Kusuma, pakar safety riding dan defensive driving dari ORD Training Center.

Masih menurut Wijaya, memperoleh SIM di luar negeri ada empat tahapan.

Diawali dengan Learning, Probation, Vocation, dan License.

“Untuk ketiga tahapan awal, di mobilnya ada stiker yang ditempel di bagian belakang,” terang Wijaya, saat bertandang ke markas Otomotifnet.com (23/06/2023).

Ia merinci untuk tahapan Learning yang artinya pemula, didapat setelah kursus 2 minggu baru mendapat tanda Learner.

"Jika memakai tanda Learner, pengendara harus ada pendamping selama berkendara di jalan raya," bebernya.

Baca Juga: Ujian SIM Angka 8 dan Zig-Zag Ada Tujuannya, Tapi Harus Perhatikan Hal Ini

Editor : Panji Nugraha

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa