Akhirnya, OTOMOTIF Sukses Mencapai Titik Paling Utara di Nordkapp Norwegia, Tepat Finish Honda Adventure Roads 2017

Antonius Yuliyanto - Selasa, 4 Juli 2017 | 21:40 WIB

Etape Delapan Honda Adventure Roads 2017 (Antonius Yuliyanto - )

Alta - Etape kedelapan atau yang terakhir di Adventure Roads 2017 akhirnya mencapai Nordkapp. Nordkapp ini merupakan titik terutara dari daratan Norwegia.

Nordkapp yang juga jadi tujuan utama perjalanan menggunakan Honda CRF1000L Africa Twin yang start dari Oslo. Nordkapp terletak di sebuah tebing yang berbatasan langsung dengan samudera Atlantik.

Rute terakhir yang berlangsung Senin (3/7) dimulai dari hotel Scandic di kota Alta menuju Nordkapp dan kemudian kembali ke Alta. Jarak tempuh sejauh 485,2 km.

Jadi total perjalanan darat selama 8 hari dari Oslo ke Nordkapp dan finish di Alta, berdasarkan tripmeter tunggangan OTOMOTIF mencapai 3.376,4 km. Jika ditambah jarak saat menyeberang antarpulau pakai kapal, tentu tembus 3.500 km.

Aant
Etape Delapan Honda Adventure Roads 2017
Etape Delapan Honda Adventure Roads 2017

Hari terakhir ini peserta sekitar 40 motor dilepas secara free ride, jadi bebas jalan sendiri asalkan sampai tujuan sesuai target waktu yang ditentukan. Selepas dari Alta langsung disuguhi jalur mendaki pegunungan dengan rute berkelok.

Kejutan saat sudah di dataran tinggi, bukan cuma kondisi jalan yang lurus panjang menggoda untuk gas pol, tapi di kanan dan kiri jalan ada hamparan dataran luas yang hampir semua bagian masih tertutup salju.

( BACA JUGA : Horeee! Lewat Jalur Off Road dan Salju di Etape Ketujuh Adventure Roads 2017 Norwegia. Ini Keseruannya! )

Selanjutnya sebelum masuk kota Honningsvag, yang merupakan kota besar sebelum Nordkapp, kembali disuguhi kondisi jalan khas Norwegia, satu sisi perairan dan sisi lainnya tebing batu.

Dan tentu saja melalui beberapa terowongan yang kondisinya sangat dingin, hanya 10° C. Tantangan lain di jalan ini adalah angin yang bertiup sangat kencang! Maklum langsung berbatasan dengan samudera.

Selepas Honningsvag, sekitar 20 km terakhir sampai Nordkapp kondisi jalan kembali mendaki dan berkelok-kelok. Dan di dataran tertingginya kembali dipenuhi dengan salju.