Yamaha WR 155R, Honda CRF150L dan Kawasaki KLX 150BF SE Diadu, Siapa Terbaik?

Fariz Ibrahim,Antonius Yuliyanto - Kamis, 17 September 2020 | 20:45 WIB

Komparasi Yamaha WR 155R vs Honda CRF150L vs Kawasaki KLX 150BF SE (Fariz Ibrahim,Antonius Yuliyanto - )

Di tempat kedua ada CRF150L berkapasitas 7,2 liter. Paling sedikit KLX 150BF SE hanya muat 6,9 liter.

Eits namun KLX 150BF SE masih memiliki aksesori yang tak ada di rivalnya, karena ini versi tertinggi.

Terdapat pula hand guard, frame cover, skid plate, pelek dengan rim hitam, warna serta grafis yang berbeda dengan standar.

Sementara kalau mengulas teknologi, utamanya di bagian mesin, WR 155R terlihat sangat unggul.

Satu-satunya yang pakai konstruksi 4 katup, bahkan ada VVA, ada pula teknologi forged piston dan DiASil cylinder dan juga berpendingin cairan.

Rizky/otomotifnet.com
Yamaha WR 155R


RIDING POSITION & HANDLING

Posisi duduk ketiga motor ini tentu mirip khas trail, dibekali setang pipa yang lebar dan dekat karena joknya yang panjang.

Tapi WR 155R punya jok yang paling tinggi mencapai 880 mm, lalu KLX 150 BF SE 870 mm, dan CRF150L 869 mm.

Tapi tidak perlu khawatir, karena punya stroke suspensi yang panjang tentu membuat ketiga motor ini amblas ketika diduduki, sehingga untuk postur 170 cm masih bisa sedikit menapak.

Bobot ketiganya berbeda. WR 155R jadi yang paling berat, 134 kg! Sedang CRF150L hanya 122 kg, dan KLX 150BF SE jadi yang paling ringan, hanya 118 kg.

Kalau digunakan di jalan on road, rasanya WR 155R tidak masalah walaupun bobotnya paling berat.