Yamaha WR 155R Dites Lengkap, Konsumsi BBM, Off-road Hingga Performa

Fariz Ibrahim - Minggu, 2 Agustus 2020 | 14:30 WIB

Test ride lengkap Yamaha WR 155R (Fariz Ibrahim - )

Fariz/otomotifnet.com
Spidometernya fully digital dengan isi informasi lengkap, seperti takometer hingga average full consumption

Ketika dinyalakan, akan ada sapaan khas motor Yamaha yang bisa diganti.

Di paling atas layarnya terlihat tachometer, lalu gear position di tengah bersanding dengan penunjuk kecepatan dan fuel meter.

Paling bawah ada informasi odometer, trip 1 & 2, jam, real time fuel consumption, dan average fuel consumption.

Tidak ketinggalan adanya indikator VVA yang aktif ketika mesin berkitir di atas 7.000 rpm.

Baca Juga: Kopling Motor Gosong, Penyebabnya Bukan Part, Tapi Tangan Sendiri!

Melihat area setang pipanya, di sebelah kanan ada saklar engine cut off dan starter yang compact.

Rumah selongsong gasnya keren, punya bentuk seperti gas spontan aftermarket dengan model 2 kabel lewat sisi atas.

Di sebelah kiri kalau melihat saklarnya mengingatkan milik motor Yamaha zaman dulu, contohnya Scorpio.

Tapi, tombol yang biasanya digunakan untuk menyalakan lampu utama, di WR 155R ini fungsinya diganti untuk menyalakan hazard.

Baca Juga: Honda Super Cub Listrik Blueprint Bocor, Desain Tetap Klasik, Ini Posisi Baterainya

Fariz/otomotifnet.com
Panel saklar kiri mengingatkan milik Scorpio, bedanya ada hazard