Innova dan Fortuner Bisa Dibeli dengan Tukar Tambah, Pas Ada Diskon PPnBM 50%

Harryt MR - Sabtu, 3 April 2021 | 13:15 WIB

Harga Innova baru pasca relaksasi PPnBM berkurang mulai Rp 21-32 juta dibanding harga sebelumnya (Harryt MR - )

Sehingga konsumen tak perlu merasa khawatir karena prosesnya berlangsung transparan.

Itu karena bekerjasama dengan Toyota Trust, konsumen juga akan didampingi petugas Auto2000.

Yakni untuk memastikan semua informasi dapat tersampaikan dengan baik dan menjamin proses berlangsung secara terbuka.

Setelah proses tukar tambah deal, konsumen dapat langsung memproses pembelian mobil baru yang mendapatkan diskon PPnBM melalui Auto2000.

Cara tukar tambah melalui Auto2000 Digiroom, sebelumnya harus mempunyai akun di Auto2000 Digiroom, bisa dengan membuat sendiri atau memakai akun Google atau Facebook yang dimiliki.

Selanjutnya dapat masuk ke menu Purna Jual dan lanjut memilih menu Trade In.

Auto2000 Digirooom akan menyodorkan formulir dalam bentuk drop box yang bisa langsung diisi oleh konsumen.

Mulai dari jenis mobil lama yang ingin di trade in, waktu dan tempat penilaian mobil yang bisa ditentukan sendiri oleh pelanggan, mobil baru yang ingin dibeli, hingga data pribadi untuk administrasi.