Assen - Aksi Johan Zarco yang hendak meng-overtake Valentino Rossi dari sisi dalam tikungan berakibat keduanya mengalami kontak fisik. Ban depan YZF-R1M tunggangan Zarco menyentuh paha sampai bokong Rossi.
Hasilnya, seperti yang anda lihat di foto dari akun resmi instagram MotoGP ini.
Warna hitam karet tampak membekas di wearpack balap sang legenda. Bahkan tulisan The Doctor di sisi belakang juga tampak rusak.
Tentang senggolan itu, Rossi menegaskan jika manuver yang dilakukan Zarco adalah sesuatu yang tidak mungkin.
( BACA JUGA : Rossi Naik ke Urutan 3 Klasemen Setelah Menang di GP Belanda )
"Ia mencoba sesuatu yang tidak mungkin," seru Rossi seusai balap MotoGP seri Belanda di Assen.
"Sejak awal saya berfikir dia bukan bad boy, dia hanya tidak memahami jarak antar satu motor dengan yang lain, karena hari ini sama seperti di Austin. Dia mencoba sesuatu yang tidak mungkin," tegasnya.
Meski sempat tegang, Rossi menutup balap dengan kemenangan. Kemenangan ini juga menjadikan Rossi sebagai pembalap paling sukses di sirkuit Assen.
Ia sudah mengantongi 10 kemenangan selama balapan di Assen dalam kariernya. (Otomotifnet.com)
Editor | : | Dimas Pradopo |
KOMENTAR