Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Agar Tidak Basah Kuyup, Begini Caranya Riding Menggunakan Jaket Harian Ketika Hujan

Jumat, 26 Mei 2017 | 14:52 WIB
No caption
No credit
No caption

Jakarta - Produsen apparel dan riding gear seperti Respiro, Contin, Eiger, dan Dainese, umumnya memiliki produk jaket harian yang sudah berspesifikasi water proof.

Meski water proof, bukan berarti jaket-jaket tersebut tahan 100 persen terhadap guyuran air hujan, apalagi jika hujan yang turun cukup deras dan dalam waktu lama.

"Jaket harian umumnya hanya punya kemampuan menahan 80 persen siraman air hujan," ujar Nopy Sero, Supervisor Motoritz, chapter Mahakam.

Lalu bagaimana caranya agar badan tetap kering ketika riding menggunakan jaket harian dalam kondisi hujan cukup deras?.

(Baca juga: Ini Layout Sirkuit di BSD City)

(Baca juga: Bedah Fitur ECU BRT Juken 5, Banyak Fitur Baru)

"Caranya sebenarnya cukup mudah. Kita tinggal berkendara santai tidak lebih dari 30 km/jam," imbuh Tedy Suryadi, Technical Supplier Respiro.

"Sebab semakin kita ngebut saat hujan, air justru makin banyak masuk, terutama dari kantung-kantung ventilasi dan jahitan-jahitan pada jaket," terangnya lagi. (Otomotifnet.com)

Lapisan material jaket harian Respiro

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa